
Pemuda Advent Kota Sorong Adakan Pertemuan Bertajuk Toleransi Lintas Agama “Merawat Toleransi, Menjaga Keragaman Umat Beragama”
Pemuda Advent Kota Sorong Silaturahmi Bertoleransi untuk menjaga keragaman umat beragama
Toleransi tinggi, Pemuda Advent Kota Sorong mengadakan pertemuan toleransi lintas agama dengan tema Menjaga Keragaman Umat beragama
KOTA SORONGOct 25, 2022, 10:45 AM
PAPUA BARAT. hopechannel.id || Bertajuk Silaturahmi Toleransi, Sabtu, 15 Oktober 2022 Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh adakan pertemuan bersama umat Muslim yang ada di kota Sorong Provinsi Papua Barat.
Terlaksananya kegiatan ini tentu tidak lepas dari hubungan baik yang sudah terjalin sejak lama antara kedua denominasi baik umat Advent dan Muslim. Kegiatan ini melibatkan Pemuda Advent Wilayah Sorong, Pemuda Nahdatul Ulama (GP Ansor) dan Komunitas Lintas Agama (KOPDALIA).

Diperkirakan lebih dari 50 orang mengikuti kegiatan yang menjunjung tinggi akan nilai-nilai Pancasila yang menjadi landasan negara kita Republik Indonesia khususnya sila ketiga Persatuan Indonesia melalui toleransi antar umat beragama.
Adapun yang menjadi Narasumber dalam kegiatan ini yakni, Muhammad Ma’Mun selaku Da’i Berkhidmah Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat & Adri B. Timban, SH selaku Kepala Badan Kesatuan Bangsa (KESBANGPOL) dengan tema “Merawat Toleransi, Menjaga Keberagaman”.

Adri B. Timban, SH selaku Kepala Badan Kesatuan Bangsa (KESBANGPOL mengungkapkan bahwa toleransi adalah sesuatu yang penting dimamana di sana didapat rasa saling menjaga,menghargai,tanpa memandang ras,suku,agama, dan etnis. “Toleransi adalah saling menjaga, saling menghargai satu dengan yang lain tanpa melihat latar belakang etnis, suku dan agama tapi kita melihat sisi positif dari kebersamaan itu.” Jelasnya.
“Kita mengajar semua tentang kebaikan dan mengajak untuk berbuat baik bukan hanya untuk kaum muslim tapi juga kepada saudara-saudara kita yang Kristen/Nasrani, ini bukan sekedar tentang agama tapi bagaimana kita mau berbuat baik dan menjadi orang baik” Lanjut Ma’Mun.
Pdt. A. Yewi mengungkapan bahwa kegiatan silaturahmi antara Pemuda Advent dan GP Ansor adalah salah satu kegiatan yang sangat baik dimana dapat memberikan dampak yang baik untuk menjunjung tinggi toleransi yang ada di Indonesia. “saya pikir kegiatan ini sangat baik dan bisa membina pemuda advent dan pemuda muslim dalam bertoleransi dalam beragama, sekaligus membuka wawasan dan jendela untuk melakukan hubungan baik antara GMAHK DAN MUSLIM atau yang kita kenal dengan (AMR) Adventist Muslim Relation.” Jelas Yewi.
Pdt. Jimmy Samber selaku Direktur Pemuda Advent Daerah Misi Papua Barat pada media juga mengungkapkan bahwa GMAHK memiliki misi mengabarkan kepada semua kabar baik kepada semua orang. Dan inilah yang dilakukan oleh OYiM bersama VOY dalam mengikuti kegiatan silaturahmi toleransi. “Doa dan harapan biarlah lewat kegiatan ini nama Tuhan tetap di muliakan sampai Dia datang kembali” Ucap Pdt. Jimmy Samber.
Di kesempatan yang sama pada media koordinator OYiM Papua Barat, Daniel Talahaturuson juga mengungkapkan harapannya bahwa dengan adanya kegiatan ini akan ada nilai positif yang bisa didapat sehingga dapat ditularkan di lingkungan sekitar.
“Dengan kegiatan ini kami sangat berharap ada nilai positif yang bisa kita dapat khusus bagi para peserta yang sudah hadir dalam kegiatan ini untuk ditularkan bukan hanya dikalangan/lingkungan gereja kita, tapi juga di kalangan/lingkungan dimana kita tinggal, bekerja dan belajar/sekolah.” Jelasnya.
Dirinya melanjutkan bahwa jangan pernah lelah merawat akan toleransi yang ada. Dan berharap kegiatan-kegiatan seperti ini akan rutin dilakukan. “Kedepan kegiatan ini bisa terus rutin berjalan sebagaimana sambutan positif yang telah kami dapat dari teman-teman pemuda GP Ansor serta Pengurus Nahdlatul Ulama Kabupaten Sorong dan juga dari Pemerintah Kabupaten Sorong yang selalu berharap kolaborasi silaturahmi ini bisa terus terjalin dan tidak berhenti sampai disini saja, sebab ke depan mereka memiliki agenda jambore/perkemahan lintas agama yang sedang digodok sehingga dari situ kita bisa ambil bagian untuk belajar tentang budaya dan keyakinan mereka yang berbeda dengan kita agar dapat saling menghormati satu sama lain” Tutupnya.
(**/red/tim/ DT-OYiM Papua Barat
Bagikan berita ini...
Nov 6, 2025
Jemaat MT. Haryono 1 Lakukan Donor Darah
Kegiatan donor darah yang dipimpin Tono Raharjo di Gedung Pertemuan Advent melibatkan jemaat Zhen Li, JISDAC, dan para tamu. Dari lebih 100 pendaftar, terkumpul 35 kantong darah melalui kerja sama dengan PMI. Acara ini bertujuan menumbuhkan kepedulian sosial dan membantu sesama yang membutuhkan.
GMAHK Barusjulu bersama tim medis sukarelawan dari Medan mengadakan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat Desa Barusjulu, melayani lebih dari 100 pasien dengan pemeriksaan umum dan gigi, sebagai wujud nyata kepedulian dan pelayanan kasih kepada sesama.
Rumah Sakit Advent Bandung meraih apresiasi dari Kementerian Kesehatan RI atas keberhasilannya mengembangkan pelayanan berbasis kompetensi, dengan 24 layanan terklasifikasi unggul, menjadi contoh nasional dalam peningkatan mutu dan profesionalisme rumah sakit.
GMAHK Jemaat Cikampek dan Purwakarta rutin melayani pembinaan rohani dua kali sebulan di Lapas Karawang, sebagai wujud kepedulian gereja dalam membawa kasih, harapan, dan pembaruan hidup bagi para warga binaan.
GMAHK Jemaat Simirna Laubaleng bersama Tim RS Advent Medan mengadakan pelayanan kesehatan gratis di Desa Launjuhar 1, Tanah Pinem, Dairi, pada Kamis (23/10/2025). Meski menempuh perjalanan sulit, tim tetap semangat melayani sekitar 100 warga dengan pemeriksaan tekanan darah, kolesterol, gula darah, hingga USG oleh dr. Henry Suak. Pdt. Harjuna Sihotang berharap kegiatan ini menolong masyarakat hidup lebih sehat dan mengenal firman Tuhan.
Dalam Konferensi 2025 GMAHK Uni Konferens Indonesia Kawasan Timur bertema “Integrated for Mission” yang berlangsung di Toraja Misiliana Hotel, telah terpilih Wakil Ketua dan para Direktur Departemen untuk periode 2025–2030. Pemilihan yang dipimpin oleh Ketua Divisi Asia Pasifik Selatan, Pdt. Roger Caderma, berjalan lancar dan penuh semangat pelayanan. Para pemimpin terpilih diharapkan memperkuat kolaborasi lintas departemen guna mendukung misi gereja di wilayah timur Indonesia.
Konferensi 2025 GMAHK Uni Konferens Indonesia Kawasan Timur bertema “Integrated for Mission” yang berlangsung di Toraja Misiliana Hotel menetapkan pimpinan baru untuk sembilan daerah misi. Pemilihan yang dipimpin oleh tim Divisi Asia Pasifik Selatan ini berjalan lancar dan penuh semangat persaudaraan. Para pemimpin terpilih diharapkan memperkuat kolaborasi dan pelayanan misi di wilayah timur Indonesia.
Konferensi 2025 GMAHK Uni Konferens Indonesia Kawasan Timur bertema “INTEGRATED FOR MISSION” digelar di Toraja Misiliana Hotel pada 29–30 Oktober 2025. Dipimpin oleh Pdt. Roger Caderma, konferensi ini memilih pimpinan baru: Pdt. Ronald Rantung sebagai Ketua, Pdt. Thedd Windewani sebagai Sekretaris Eksekutif, dan Bpk. Calvin Pasuhuk sebagai Bendahara. Acara ini menegaskan komitmen gereja untuk bersatu dalam misi pelayanan.
RS Advent Medan menghadirkan mobil listrik Wuling EV Van sebagai langkah inovatif menuju ambulans ramah lingkungan. Pimpinan RS dr. Rudy Sitepu dan Chaplain Pdt. Samardi Aruan telah melakukan uji coba kendaraan hemat energi ini yang memiliki jarak tempuh 400 km dan fitur fast charging, meski masih menunggu izin operasional.
Temukan bagaimana Firman Tuhan menjadi pelita bagi hidup, menjawab doa, mengubah hati, dan menuntun langkah dalam kebersamaan rohani. Sebuah pembahasan mendalam yang mengajak setiap pembaca untuk mengenal hikmat Tuhan dan menemukan kekuatan di tengah kehidupan yang penuh tantangan.








