Peperangan Iman: Senjata Rohani Untuk Menang

Peperangan Iman: Senjata Rohani Untuk Menang

Jan 14, 2022, 3:58 AM

Kamu telah mendengar peringatan ini sebelumnya: “Hai sekalian, mari bersiap!” Jika kita hidup di penghujung sejarah bumi, bagaimanakah kita mempersenjatai diri setiap hari?

Melihat pertanyaan tersebut, saya sering memikirkan sesuatu seperti hal yang nyata dengan hal yang semu. Apa yang saya maksud tadi dapat kita pahami lebih jelas dengan berpikir tentang “persiapan diri”. Cth. Berpartisipasi dalam sesuatu yang jelas dan mendalam daripada sekedar berharap kita berada dalam kelompok yang benar saat menanti kedatangan Tuhan.

Dalam memperkuat diri menghadapi angin dan badai dari dunia yang fasik, saya mengajak anda untuk memikirkan dengan serius tentang apa arti dari memakai baju zirah Allah.

Apa yang kita hadapi?

Saya selalu tertarik dengan Efesus 6:12,13, karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara. 13. Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu.

Ayat ini, membuat saya piker tentang persiapan dalam peperangan – sudah tentu bukan dalam hal fisik. Ada hal baik dan jahat di dunia ini, dan si jahat selalu bekerja dengan cara yang paling licik, penuh tipu muslihat, dan sering dengan cara yang tidak disangka-sangka. Maka, masalah yang kita hadapi membutuhkan kesiapan mental dan rohani yang kuat. Puji Tuhan, firman Allah selalu siap untuk kita gunakan dan untuk mempersenjatai kita.

Ikat Pinggang (Kebenaran) Efesus 6 : 14

Jika celana yang digunakan agak longgar, tentu anda tidak mungkin meninggalkan rumah tanpa ikat pinggang. Ikat Pinggang tersebut harus di gunakan di tempatnya jika tidak maka akan terjadi bencana. Hal yang serupa dengan kebenaran. Kebenaran tertanam didua tempat – hati dan pikiran kita. Maka kita harus tau kebenaran, kita mencintainya, dan menjadikannya sebagai landasan kehidupan. Kita tidak mudah untuk goyah.

Baju Zirah (Keadilan) Efesus 6:14

Dalam pertempuran abad pertengahan: bagian penting perlengkapan seorang kesatria adalah baju zirah. Itu menutupi bagian tubuh sehingga tidak dapat ditembus oleh tombak tanpa kstaria skarat. Jantung – adalah organ penting yang menjaga tubuh tetap bergerak – adalah rentan, sehingga harus di lindungi. Jantung kita (rohani) harus dilindungi bagaimanapun caranya. Mencari keadilan Yesus Kristus setiap hari adalah dasar untuk menjaga hati kita terhadap dosa. Ini adalah disiplin sehari-hari.

Sepatu (Kerelaan dan Damai Sejahtera) Efesus 6:15

Kita tidak dapat memenangi perlombaan tanpa alas kaki yang tepat. Banyak dari antara kita tidak dapat berjalan diatas pasir pantai tanpa alas kaki yang dapat melindungi dari serpihan tajam permukaan pasir. Untuk menjadi pribadi yang siap secara mental dan rohani, alas kaki kita harus jelas. Kasut yang kita gunakan adalah damai sejahtera dari Tuhan sebagaimana yang dinyatakan injil. Ketika kita memilikinya dan mengijinkan damai sejahtera membasuh kita, kita dapat berdiri tegak dengan persiapan yang matang serta keyakinan untuk menghadapi cobaan-cobaan yang akan datang.

Perisai (Iman) Efesus 6:16

Jadi, kita sudah memiliki ikat pinggang baju zirah dan juga kasut. Apalagi yang kita butuhkan? Sesuatu yang dapat melindungi namun juga dapa menyerang dari segala arah.

Kita membutuhkan sebuah perisai, dan perisai itu adalah iman didalam Yesus Kristus. Bukan hanya Iman, tetapi keyakinan yang tak tergoyahkan. Dengan iman yang seperti itu, seperti yang dikatakan ayat yang diatas: “dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat”. Saya senang dengan apa yang dikatakan ayat tersebut : “semua” panah api, bukan hanya beberapa atau yang besar saja. Iman dapat memadamkan semuanya.

Ketopong (Keselamatan) Efesus 6 : 17

Ketika jantung memompa darah yang melalui seluruh tubuh dan memberikan organ-organ kita sehingga dapat berfungsi, Jika pikiran kita berkompromi maka kita dalam masalah besar. Salah satu target kesukaan setan adalah pikiran kita. Keraguan, ketidakpercayaan, depresi, marah, bingung dll adalah senjata setan untuk menyerang pikiran kita dan melemahkan kita dari dalam. Kepercayaan didalak anugerah keselamatan – kepercayaan akan karunia yang diberikan kepada kita – adalah perlindungan terhadap serangan setan yang ditukan kepada pikiran gunakanlah ketopong ini dengan bangga.

Pedang (Roh) Efesus 6 :17

Pedang – senjata agung yg digunakan untuk meyerang dan bertahan – adalah firman Tuhan. Siapa saja dapat berkata apa yang mereka mau kepada kita, tetapi kita tau kemana arah iman kita bagaimana kita menunjukkannya – firmanNya. Semuanya ada pada kita bebas dan jelas. Kebenaran (dan didalam kekuatan untuk meyakinkan kita) Semuanya ada didalam apa Ia katakann. Selami Alkitabmu untuk mengakui dan percaya bahwa apa yang dikatakan Allah adalah benar, dan dapat dibuktikan.

Doa Efesus 6 : 18

Satu-satunya penghubung kita kepada Juruselamat yang kuat dan pribadi. Melalui doa kita bicara kepada Tuhan; kita menerima damai,, arahan, dan penghiburan. Bagi saya, doa mengikat perlengkepan perang saya bersama-sama karena ini adalah akses tak terbatas kepada Allah Sang Pencipta Semesta.

Jika hal-hal buruk menghampiri kita sekarang, ataupun nanti, lihatlah Roma 8:38, 39. Ayat ini menolong saya untuk mengingat kembali bahwa kita tidak bergumul sendirian. "Roma 8:38-39 - Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita."

Segala doa yang dihembuskan dalam kekuatan ataupun ketidakmampuan adalah berharga di mata Allah yang menjanjikan kepastian akan segala pergumulan kita. Maka daripada itu persiapkan dirimu dan majulah dengan gagah berani.

Continue
Apa Saja Yang Bisa Didoakan?

Apa saja yang bisa kita doakan? Apakah semua bisa kita doakan kepada Tuhan atau hanya hal-hal yang kecil saja?

Apa Itu Doa Yang Sebenarnya?

Buat anda yang belum tahu DOA ITU APA, BAGAIMANA DOA YANG BENAR. Ikuti penjelasan berikut ini

Wanita Pekerja di Alkitab: Dalam Pemerintahan

Wanita yang bekerja di luar rumah merasa dihakimi karena dikira telah kehilangan panggilan keibuan-nya. Wanita yang bekerja di dalam rumah merasa gelisah melihat pencapaian temannya yang bekerja di luar rumah. Jadi, di mana titik idealnya?

Cara Meningkatkan Kesehatan Usus Anda

Sebagian besar dari 40 triliun bakteri di tubuh berada di dalam usus. Dan, mereka sangat penting untuk kesehatan secara keseluruhan.

Wanita Pekerja di Alkitab: Masa Hakim-Hakim

Bagaimana menyeimbangkan hidup sebagai wanita Kristiani yang memiliki keluarga dan bekerja? Mari cari inspirasi dari beberapa tokoh wanita pekerja dalam Alkitab berikut ini.

Cara Menentukan Anggaran Yang Sesuai Untuk Makan Sehat

Harga pangan tentunya makin meningkat di tahun 2023. Dapatkah kita makan sehat sesuai anggaran yang ketat? Ya, ada caranya!

Gambaran Keluarga Bahagia

Keluarga menghadapi rasa sakit yang tak terhindarkan di dalam dunia yang berdosa ini. Bagaimana bisa bahagia jika semua keluarga terdiri dari orang-orang berdosa? Tentu saja ini bukanlah maksud awal dan akhir Tuhan.

Lemak Perut Tanda Bahaya

Kelebihan lemak perut merupakan hal yang tidak baik. Bukan saja mengganggu penampilan kita akan tetapi juga mengganggu akan kesehatan bagi tubuh kita.

Yesus dan Pelayanan-Nya di Perkotaan

Apakah Yesus selalu melayani di pedesaan? Bagaimana Ia menjangkau perkotaan? Apa metodenya masih relevan bagi kita sekrang ini? Semuanya dikupas dari firman Tuhan di dalam Alkitab.

Apa Jenis Beras Yang Paling Sehat?

Nasi adalah makanan pokok di banyak negara yang memberi kita sumber energi. Ada banyak varietas beras yang berbeda dalam warna, rasa, dan nilai gizi.