Ibadah Gabungan Wilayah Piru Dalam Rangka Perayaan 160 Tahun GMAHK Se-Dunia Berjalan Dengan Penuh Berkat

Ibadah Gabungan Wilayah Piru Dalam Rangka Perayaan 160 Tahun GMAHK Se-Dunia Berjalan Dengan Penuh Berkat

MALUKU. hopechannel.id || Ibadah gabungan wilayah Piru dalam rangka perayaan 160 Tahun GMAHK Sedunia yang dilaksanakan di gedung Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh jemaat Maranatha Piru dapat berjalan dengan baik. Rabu (17/05/2023)

Ibadah gabungan oleh wilayah Piru melaksanakan perayaan 160 tahun pergerakan Advent sedunia. Dengan adanya perayaan ini diharapkan untuk seluruh umat Tuhan agar dapat lebih fokus pada misi agung dan melakukan pekerjaan pelayanan dan penarikan jiwa lebih sukses dan umat Tuhan tetap setia sampai kedatangan-Nya yang kedua kali.

May 30, 2023, 7:01 AM

Dalam ibadah Sabat bersama sekaligus perayaan 160 tahun GMAHK ini dihadiri oleh sekretaris daerah kabupaten Seram Bagian Barat, semua anggota jemaat Sion Piru, jemaat Maranatha, jemaat Eben-Haezer Piru, dan sekolah sabat cabang Murnaten.

Adapun acara-acara saat ibadah sabat sekaligus perayaan 160 tahun GMAHK ini adalah acara sekolah sabat yang dipimpin oleh semua anak-anak yang berada di wilayah Piru, kesaksian-kesaksian penginjilan, acara khotbah, makan bersama, diskusi Alkitab, membahas sejarah GMAHK, games Alkitab, bahas case sehubungan dengan posisi dan keadaan gereja saat ini, kemudian ibadah penutupan Sabat.

Pdtm Christian Palari, S. Fil dalam khotbahnya menyampaikan kepada jemaat Jas Merah artinya jangan melupakan sejarah. Semangat para pioneer gereja harus tetap ada dalam diri setiap umat, sebab kita dipilih karena misi, kita menjadi umat Tuhan bukan kebetulan, tapi ada misi penyelamatan jiwa-jiwa yang melekat dalam diri kita.

Pdtm Christian Palari, S.Fil juga berharap bahwa semoga dengan kegiatan ini bisa membakar kembali semangat umat-umat Tuhan untuk lebih fokus pada misi agung dan semoga pekerjaan pelayanan dan penarikan jiwa di wilayah Piru dengan pertolongan Tuhan akan lebih sukses dan umat Tuhan tetap setia sampai Yesus datang.

Menurut anggota jemaat yang hadir mengikuti kegiatan ini bahwa mereka merasa terberkati, kagum dengan penyertaan Tuhan dalam perkembangan gerejaNya dan akan lebih fokus kembali terhadap misi gereja. (**/TIM/Penulis Rafael Elake27 Wartawan-HCI/ Editor Eppy Manu.

Newsletter!

Don't forget to subscribe to our newsletter!