JAKARTA. hopechannel.id || Bakti Wanita Advent (BWA) Jemaat Tumou Tou Pondok Indah lakukan berbagi kasih untuk 19 wilayah yang ada di GMAHK Konferens DKI Jakarta.
Penyerahan bantuan dilakukan di Kantor Konferens DKI Jakarta Jl. Dr. Saharjo No.48, Pasar. Manggis, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan. pada Rabu 12/08/2021, dan dihadiri oleh pengurus Bakti Wanita Advent (BWA) Jemaat Tumou Tou Pondok Indah
Pada Media ini, Ibu Dolly Rumagit Ketua BWA Jemaat Tumou Tou Pondok Indah mengungkapkan jika kegiatan sosial yang dilakukan ini adalah wujud berbagi kasih kepada mereka yang berkekurangan karena pandemi.
“Kami telah mengambil keputusan untuk berbagi kasih kepada mereka yang berkekurangan karena pandemi saat ini”. Ungkapnya.
Sebagai Ketua Bakti Wanita Advent (BWA) Jemaat Tumou Tou Pondok Indah dirinya bersyukur dan berterimakasih kepada Ibu Jeany Tarigan karena telah menjadi sponsor dalam membagikan bingkisan-bingkisan yang telah disediakan. yang kemudian akan dibagikan ke sekitar 19 wilayah yang ada di Konferens DKI Jakarta dan sekitarnya.
Dikatakan pula bahwa kegiatan sosial ini dilakukan dalam satu minggu dua kali pembagian dan itu akan dilakukan selama satu bulan bahkan akan lebih. Dan untuk hari ini dirinya mengungkapkan bahwa telah disediakan 200 paket sembako dan akan dibagikan di dua wilayah yang ada di Konferens DKI Jakarta.
Lanjutnya bahwa pembagian ini akan dilakukan di 19 wilayah yang terdiri dari sekitar 177 gereja dan akan dibagikan kepada gereja-gereja yang membutuhkan misalnya gereja-gereja kecil yang memang banyak terdampak covid-19.
“ 19 wilayah itu ada 177 gereja tapi bukan semua gereja kami bantu, kami hanya memberi kepada gereja yang kecil terutama yang banyak yang perlu bantuan itulah yang akan kami kasih.” Ungkap Dolly Rumagit
Kiranya Tuhan akan memberkati acara ini atau berbagi kasih ini dan akan menjadi berkat bagi mereka yang membutuhkannya” Tutup Dolly Rumagit.
Selain itu Rini Kalengkongan yang juga adalah Ibu Pendeta dan anggota jemaat Tumou Tou Pondok Indah pada media mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian kepada anggota jemaat yang terdampak Covid-19.
“Kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian dari BWA Jemaat Tumou Tou Pondok Indah berbagi kasih supaya mereka yang membutuhkan bahkan untuk mereka yang terdampak covid-19” Ungkap Rini Kalengkongan.
Dirinya berharap melalui kegiatan ini akan meringankan beban anggota jemaat yang terdampak covid-19 dan juga akan menjadi berkat. Lanjutnya bahwa salah satu sukacita bersama adalah dapat berbagi bersama untuk mereka yang membutuhkan.
“Satu sukacita bagi kami adalah bisa berbagi bersama mereka yang membutuhkan”Tutup Rini Kalengkongan. (**/red